Posts

Showing posts from 2015

Jemari Mulai Resah

Terdengar sayup suara seseorang memanggilku. Aku menoleh ke belakang, terbujur kaku menatap heran.. Itukah dirimu?? Rambut hitam sedikit ikal, alis yang tebal, tatapan lekat bola mata hitam itu menyorot padaku. Aku hanya diam, seolah terpaku di bawah sorotan lampu Ibu Kota malam itu. Kaki jenjangmu melangkah perlahan, tersungging senyum tanpa keraguan. Yaaah senyuman yang masih sama seperti aku terakhir melihatmu. Entah kenapa, degup jantungku kian berdebar, bibirku kaku tak bisa lentur membuat sedikit lengkungan. Sorot mataku yang berbicara melalui binar mata tak percaya. aku harap kamu tak menyadari itu. Tak lama jarak kita semakin dekat. Satu langkah lagi saja, akan membuatku terpanah cerita masa lalu. Seandainya aku bisa bebas berlari ke arahmu, memeluk erat tanpa melihat tatapan itu. Merasakan detak jantungmu di telingaku. Juluran tanganmu membuyarkan lamunanku. Tanganku menyambutnya tanpa ragu. Kami bersalaman, yaah mungkin hanya salam persahabatan. Aku merasakan kehangata

Belajar Pada Lupa Di Jogja

Jogja Tak Lagi Sama.. Tetap Istimewa :) Seistimewa senyuman hangatmu Seistimewa gelak tawa bersama Seistimewa jarak antara kita Seistimewa pelukan, tatapan Seistimewa harapan yang pernah tersimpan Tapi.. Semua tak lagi sama Tetap Istimewa Terkadang, hmmmm.. sebenarnya lebih tepatnya sering pake banget saya lupa dimana menyimpan barang, meletakannya sembarangan. Lupa mengisi pulsa, lupa membawa dompet, lupa nama orang, lupa hari ini tanggal berapa, lupa kapan datang bulan, lupa memakai kacamata..Aaaah lupa adalah hal yang sudah tidak aneh lagi bukan???? Lupa adalah bagian dari saya yang belom hilang. Disini, di Kota yang Istimewa sebagian ingatan tak terbuang. Semua berdatangan bagai bongkahan puzzle yang siap membentuk gambar. Gambar yang belum bisa aku lupa. Di sudut kota, masih terukir saat kamu melempar senyum tersipu. Gerbong kereta menarikku pada pelukan perpisahan sementara. Gedung menjulang disana, menjadi bagian darimu yang hilang. Apakah aku bisa lupa??? Tak p

Kotak Kado Ketika Itu

Image
Tepat malam ini, di tanggal yang sama 15 tahun yang lalu. Aku membuka jendela, mataku memandang bulan yang sama sepuluh tahun silam. Kenanganku menerawang terbang menyirat kenangan. Ketika itu.. tanpa tau jalan menuju rumahmu, hanya menerka dan bertanya kakiku melangkah pasti, bertaut rasa rindu. Berharap sambut haru kan berseru. Ketika itu.., tepat usiamu bertambah. Yaah genap 18 tahun. Aku tak punya modal uang yang besar untuk membelikanmu sebuah kado yang mahal. Aku tak yakin apakah hadiah dariku akan membuat hatimu tersentuh. Saat itu, aku hanya ingin membuat suasana hatimu bahagia, tepat jam 12 malam, Berharap hatimu bertalu ketika menerima sebuah kado istimewa yang tak seberapa ini. Tanpa rasa takut dalam gelapnya malam, menelusuri jalan yang tak ku kenal dengan kendaraan angkutan umum. Entah apa yang mendorong sikap nekat di seusiaku saat itu. Aah sudahlah. Angkutan umum berwarna hijau melintas, tanpa ragu aku bertanya jalan dan berdoa pulang dengan selamat. Jantungku

Mendung Langit Dan Segelas Cokelat

Image
Semangat menggebu untuk menulis selalu muncul begitu saja. Entah apa sebabnya. Tak usah tanya kenapa.  Dihujani ide, hasrat menumpahkan dalam bentuk tulisan menjadi energi pencurahan.  Segelas cokelat sudah hadir di meja sebelah tempat tidurku. Ku seruput perlahan, manis dan hangat mengawali pagiku. Ku tatap keluar jendela, matahari masih malu menampakan sinarnya. Akankah siang ini langit tak secerah biasanya?? Loving can hurt Loving can hurt sometimes But it's the only thing that I know When it gets hard You know it can get hard sometimes It is the only thing that makes us feel alive Repeat lagu Ed Sheeran - Photograph sepanjang hari, sampai rasa bosan menghampiri. Aah sial.. Kenapa mesti lagu menyayat seperti ini yang jadi teman di pagi hari. Segelas cokelat yang masih tersimpan di meja ku seruput kembali. Rasanya tak semanis tadi, tak sehangat seperti pertama mendarat di lidahku. Aku terdiam sesaat.  Angan, ingatan terbang mundur perlahan ke belakang. Sing

Kabupaten Terluas Indonesia Ada Di Papua

Image
salam dari Papua Keceriaan menghiasi wajah polos putra-putri Papua. Dengan penuh semangat semua anak menyambut, mengulurkan tangan bersalaman, sambil terdengar riuh berkata "Kaak..foto dooong.." atau sekedar "Kakak, dari jakarta kaah??masuk tv kah?" dengan aksen yang khas..Semangat inilah yang saat ini saya rindukan dari adik adik di Merauke. Saay ciiiis semuanyaaaa.. Di Sekolah Dasar yang sederhana, semangat belajar mereka tak kalah dengan anak Ibu Kota. Impian menjulang tinggi, membawa jati diri, membanggakan Ibu Pertiwi, suatu saat nanti.. Harapan yang terus digenggam tak sekedar angan.    Kesederhanaan, kepolosan, keramahan, kekompakan terlihat dari kerumunan siswa siswi Sekolah Dasar ini. Tak hanya penduduk asli, pendatang pun banyak yang menjadi bagian dari keluarga kecil di salah satu Sekolah Dasar Negri di Bumi Cendrawasih. Selain dikenal sebagai wilayah paling timur, Merauke ternyata menjadi Kabupa

Sarang Semut Di Ujung Timur Indonesia

Image
TRIP DESEMBER 2013 Proses pengolahan sarang semut pose dulu di Tugu kembar Sabang - Merauke Semburat senyum matahari melambung, menghangatkan udara di Ujung Timur Negri Indonesia. Kaki saya melangkah penuh syukur bisa menginjakan kaki di Kota Merauke. Aaah, gak nyangka juga, lagu wajib yang sering dinyanyikan dari Sabang sampai Merauke, akhirnya kesampean juga. Yeeaayyyyy.. Awalnya saya pikir, Merauke tidak begitu ramai, dan cenderung sepi. Ternyata saya salah. Kota yang hidup, dengan aktivitas warga yang beragam. Bahkan, saya merasa seperti tidak asing dengan suasana keramaian disini. Seperti ada di tanah Jawa. Karena banyak penduduk dari tanah jawa yang menetap disini. Termasuk driver yang baik hati, menemani 5 hari di Tanah Papua. Pak Somantri, ups nama yang gak asing buat saya, alias namanya sama dengan alm. babeh.hehehe.. Yeess, Pria berbadan besar, asli dari Jawa Tengah yang sudah 10 tahun tinggal di perantauan.Katanya betah tinggal di Merauke. 5 hari, masih